| Login| RSS

Membuat Akum Email di Yahoo! Mail

Sebenarnya untuk membuat akun email di yahoo.com tidak jauh beda dengan kita membuat sebuah akun email di google atau Gmail .

Yahoo Mail merupakan salah satu email gratisan terbesar yang sampai saat ini memiliki ratusan juta pengguna yang tersebar di seluruh dunia. Yahoo Mail pertama muncul sekitar tahun 1997 yang terus berkembang dengan berbagai fasilitas untuk memuaskan para penggunanya. Saya sendiri dalam memilih Email yang khusus untuk menerima dan mengirim lebih memilih akun yahoo dari pada email dengan akun G-mail, karna menurut saya akun email yahoo lebih mudah dan lebih familiyar. Jika anda berminat untuk memakai email yahoo dan belum mempunya akunnya, silakan daftar sekarang gratiss..

Pertama anda harus berkunjung ke www.yahoo.com dan pada bagian kanan bawah klik Sig Up, kemudian pilih bahasa yang ingin anda gunakan kemudian isi semua formulir yang tersedia sesuai data pribadi anda. Ikuti semua petunjuk sampai anda masuk ke halaman awal kotak masuk yahoo. Jika sudah memasuki halaman awal kotak masuk, sampai tahap ini anda berhasil membuat akun email dengan yahooo.com

Mengenal Pengertian Blog Dofollow dan Nofollow

Dalam dunia Blogging sering kita dengar istilah blog dofollow dan nofollow. Lalu, apakah pengertian blog dofollow dan nofollow itu?. Sebetulnya saya sendiri juga masih bingung untuk mengartikan blog dofollow dan nofollow, namun dari hasil keliling lewat mbah google akhirnya BP menemukan jawaban mengenai pengertian blog dofollow dan nofollow yang kurang lebih adalah Blog Dofollow yaitu blog yang menginstruksikan search engine agar memberi efek peningkatan ranking pada link target dari suatu teks hyperlink pada indeks search enginenya. Sedangkan Blog Nofollow adalah atribut kode HTML yang digunakan untuk menginstruksikan search engine agar tidak memberi efek peningkatan ranking pada link target dari suatu teks hyperlink pada indeks search engine-nya.

Secara default semua link menggunakan fungsi dofollow, tanpa perlu menambahkan atribut kode HTML. Sedangkan untuk mengaktifkan fungsi nofollow, perlu ditambahkan kode HTML rel=”nofollow” atau rel=”external nofollow” pada link yang ada di blog kita.

Nofollow adalah atribut nilai HTML yang digunakan untuk memerintahkan beberapa mesin pencari yang hyperlink tidak mempengaruhi peringkat target link dalam indeks mesin pencari. Hal ini dimaksudkan untuk mengurangi efektivitas jenis tertentu spam mesin pencari, sehingga meningkatkan kualitas hasil mesin pencari dan mencegah dari Spam. Sedangkan tujuan penambahan atribut nofollow adalah untuk mengurangi spam di blog kita, sehingga akan meningkatkan kualitas hasil pencarian dari suatu search engine dan juga mencegah search engine salah mengindeks spam yang memungkinkan menduduki peringkat tertinggi pada suatu keyword tertentu.

Menghindari dan Melepaskan Blog dari Sandbox / SPAM

Dalam dunia blogging sering kita jumpai yang namanya SPAM atau blog penyebar SPAM, yang pada akhirnya tidak jarang dari blog tersebut terkena pelanggaran dan masuk Sandbox. Untuk menghindari hal-hal tersebut, maka pada kesempatan kali ini BP akan berbagi tips menghindari Sandbox.

• Lakukanlah update secara teratur dan tidak dalam waktu yang berdekatan. Biasanya bagi para blogger pemula yang baru memiliki blog dan karna ingin mempunyai banyak artikel, maka tanpa menyadari akibatnya, mereka membuat artikel sebanyak-banyaknya, bahkan dalam sehari ada 5 artikel dan yang lebih parah lagi dalam update 5 artikel tersebut hanya memakan waktu 1 jam. Maka solusi untuk menghindari Sandbox bagi mereka yang memilih update 5 kali sehari, lakukanlah update 1 kali dalam 4 jam atau 3 postingan dalam 12 jam.
• Hindari mendatangkan pengunjung dari satu alamat situs/blog. Misalnya Kita melakukan iklan atau mencantumkan link di Blog A dan HANYA dari Blog A lah asal pengunjung ke Blog B. Hal ini bisa menyebabkan Blog B akan masuk Sandbox.
• Hindari duplikat konten yang sama persis. Jika mengalami kesulitan dalam menulis konten, Insya Allah laen waktu BP akan berbagi tips nya.
• Hindari mempublikasikan artikel yang memuat banyak LINK keluar, karena akan dicurigai oleh Search Engine sebagai Artikel SPAM.
• Jika blog kita sudah terlanjur masuk SANDBOX, maka jangan kuatir. Tetaplah melakukan Update secara teratur seperti pada saat masih belum masuk SANDBOX.

Memilih Theme/Template Terbaik Buat Blog

Perhatikan dengan seksama gambar theme/template diatas, ini merupakan Struktur Themes/Templates dengan halaman artikel (single) yang paling baik untuk sebuah Blog.
Dalam membuat dan mengelola Blog, sebaiknya hindari menggunakan Themes/Templates yang terlalu ramai dan berat. Hal ini bukan tanpa alasan, tapi merupakan sebuah trik untuk menarik pengunjung. Karna pada umumnya, seorang pengunjung akan menutup sebuah halaman web yang terbuka terlalu lama. Begitu juga dengan penggunaan warna Themes/Templates, maka hindari penggunaan warna yang terlalu mencolok apalagi gelap untuk latar content. Latar content merupakan latar dimana tulisan utama terletak, latar content bukanlah latar utama (main background). Banyak dari para Blogger khususnya pemula yang mengelola Blog tidak terlalu memperhatikan hal ini, malah justru lebih memilih kepuasan mereka dalam menggunakan Themes/Templates.

Sedangkan untuk memilih warna latar content yang paling baik adalah putih, namun demikian, janganlah menggunakan gambar (images) sebagai latar content tapi sebaiknya gunakanlah warna solid putih. Selain warna latar konten, hal lain yang perlu diperhatikan dalam pemilihan warna adalah penggunaan warna link pada teks. Warna biru merupakan warna yang umum untuk sebuah link, karena itu sebaiknya gunakanlah warna tersebut.

Tips memilih Themes/Templates untuk sebuah Blog.
• Gunakan Themes/Templates yang menggunakan sedikit gambar (image) sebagai warna. Akan lebih baik jika menggunakan Themes/Templates yang sederhana yang menggunakan kode HTML sebagai pewarnanya.
• Gunakanlah Themes/Templates yang mencantumkan Nama Blog dan Deskripsi Blog dalam bentuk tulisan dan bukan dalam bentuk Logo/Gambar (seperti gambar diatas)
• Perhatikan letak sidebar. Karena kita bermain di Blog yang lebih unggul di Search Engine dibandingkan dengan jenis web statis lain maka tempatkanlah sidebar pada bagian kanan.
• Hindari menggunakan Themes dengan struktur yang tidak umum. Maksudnya adalah Themes/Templates yang memiliki halaman depan yang sudah mengalami pengembangan seperti yang banyak ditawarkan oleh para penyedia Themes/Templates Premium. Gunakanlah Themes/Templates yang masih menggunakan struktur halaman depan yang default.
• Hindari menggunakan Themes/Templates yang bergantung pada banyak Plugin. Misalnya, sebuah Themes yang halaman depannya baru bisa terbuka jika menggunakan plugins tertentu.
• Hindari mencantumkan terlalu banyak navigasi, cantumkan navigasi yang penting-penting saja seperti menu utama, artikel terbaru pada halaman artikel (single). Jika masih ingin menggunakan navigasi lain seperti Arsip, Kategori maka tempatkanlah di halaman depan, hal ini bertujuan agar pengunjung terfokus pada apa yang kita “jual” pada halaman artikel (single).
• Pilihlah Themes/Templates yang bisa diedit. Khusus untuk Themes Wordpress pilihlah yang mendukung pemakaian widgets, hal ini sangat membantu blogger yang kurang mengerti bahasa HTML.

Selamat mencoba,
Blogging Happy N Fun with BP

Memilih Blog Wordpress atau Blogspot - Mana Yang Terbaik

Saat pertama kita membuat blog, terlebih dahulu tentukan tujuan kita ngeblog dan apakah blog wordpress.com atau blogger.com yang sesuai dengan tujuan kita. Dalam kesempatan kali ini BP sedikit berbagi tentang Blogging khususnya bagi yang serius di Bisnis Online lewat Internet (blog).

Jika anda ingin terjun dalam bisnis online lewat blog, maka BP merekomendasikan untuk menggunakan Blogspot (blogger.com). Meskipun untuk kedepannya blog yang dijadikan blog adalah blog yang menggunakan self hosting dengan wordpress sebagai platformnya. Karena memiliki blog di blogspot merupakan satu keharusan meskipun untuk ke depan tidak dikembangkan. Mengapa demikian? Untuk lebih jelasnya, silakan simak penjelasan singkat tentang wordpress dan blogspot.

Banyak sekali penyedia layanan blog dengan hosting, seperti yang sudah tidak asing lagi adalah Blogger.com, Wordpress.com, Multiply.com, Blogdetik.com, Friendster.com dan lain-lain. Namun jika ingin memiliki blog dengan hosting gratis, maka memilih blogspot merupakan cara yang terbaik.

Beberapa alasan untuk memilih blog blogspot :
• Blogspot memberi kebebasan untuk memonetisasi blog, dibandingkan dengan Wordpress.com yang justru dengan keras melarang monetisasi blog yang terparkir di hosting mereka.
• Blogspot masih merupakan bagian dari jaringan Google, dan tentunya memiliki nilai lebih pada perangkingan pencarian di Google atau G-SERP ( Google Search Engine Result Page).
• Blog di Blogspot lebih cepat terindex dibandingkan dengan blog dari layanan blog Gratis lainnya.
• Untuk masalah Google Pagerank, Blog di Blogspot juga mendapat nilai lebih di mata Google, sehingga tidak jarang Blog yang tersimpan di Blogspot mendapat Pagerank yang tinggi diibanding dengan layanan Blog Gratis lainnya,
• Blogspot memberikan kebebasan untuk kreatifitas para blogger dalam menentukan desain dan plugin yang digunakan.
• Beberapa penyedia jasa Bisnis Online hanya menerima blog gratisan yang tersimpan di Blogspot dibandingkan dengan blog di layanan Blog Gratisan lainnya.

Jika Blogspot merupakan Blog yang cocok untuk Blog Bisnis yang menggunakan layanan Blog dengan Hosting Gratisan, maka untuk blog dengan hosting yang dikelola sendiri (self-hosted), lebih bagus menggunakan Script CMS Wordpress dibandingkan dengan Joomla dan script CMS lainnya.

Hal ini Karena :
• Meski Joomla lebih leluasa di desain ulang, namun Wordpress memiliki keamanan yang lebih tinggi.
• Wordpress senantiasa melakukan update terbaru.
• Wordpress menyediakan banyak plugins dan themes dibandingkan yang lainnya.
• Adanya integrasi online dalam Script CMS Wordpress, sehingga memungkinkan kita senantiasa mendapatkan info-info terbaru lewat halaman Dashboard dari Wordpress langsung.
• Pengelolaan themes dan plugins lebih mudah karena memiliki user interface yang lebih baik.

Contact Me

Jasa Kursus Private Komputer

Kursus Private Komputer

Download Referensi Makalah, Skripsi, Tesis, Disertasi

Referensi Makalah, Skripsi, Tesis dan Disertasi
Penyusunan Skripsi, Tesis dan Disertasi akan menjadi lebih mudah jika anda memiliki banyak bahan referensi. Blogger Penyalahan (BP)ikut berperan andil bagi rekan-rekan mahasiswa/i yang membutuhkan Referensi dalam menyelesaikan Tugas Akhir, Skripsi, Tesis, dan Desertasi.

Banyaknya teman-teman mahasiswa/i dalam proses penyusunan skripsi, tesis dan disertasi banyak mengalami kendala, salah satunya karena minimnya referensi sehingga mereka mengalami kesulitan, kekecewaan dan frustasi dan tidak sedikit yang kena dropout. Oleh karena itu, BP menyediakan referensi berupa file-file skripsi, tesis serta disertasi yang sudah jadi, tidak untuk sebagai plagiarisme, tapi untuk dijadikan sebagai bahan pengkajian, pembanding dan pengembangan dalam penulisan karya tulis ilmiah yang lebih baik. Dengan semakin banyak referensi, contoh penulisan dan materi semakin terbantu dalam menyusun karya tulis. Sehingga proses penyusunan skripsi, tesis serta disertasi anda bisa menjadi lebih cepat, hemat waktu, tenaga dan biaya.

Layanan dan Harga
 Seluruh materi makalah, skripsi, tesis dan disertasi versi lengkap dalam bentuk
    softcopy/file yang bisa anda miliki segera dengan cara menghubungi kami.
 Pengiriman berupa file via email sehingga langsung sampai pada hari ini juga
 Layanan ini bersifat referensi dan atau sebagai bahan pembelajaran
 Harga Skripsi Rp. 200rb, Tesis Rp. 300rb dan Disertasi Rp. 450rb

Cara Pemesanan & Pembayaran
 Konfirmasi Via SMS
    Nama Pentransfer#Kode Skripsi#Jumlah Transfer#Bank anda ke Bank kami#Email
    Kirim ke 0815 8651 8357 atau telphone langsung
 Contoh
    Ahmad Maulana#Skripsi001#200000#Mandiri ke Mandiri#maulana_ahmad@yahoo.com

 Segera konfirmasi transfer anda sebelum 24 jam.
 Lebih dari itu tidak akan kami proses dan uang anda dianggap hangus.

Testimonial

Cara Men-Setting Blog Blogger Blogspot

Pada kesempatan ini BP akan berbagi bagaimana cara mensetting sebuah blog agar blog yang sudah kita buat bisa dikenali oleh mesin pencari seperti Google, Yahoo, MSN, dan lain-lain. Ok langsung saja sobat masuk ke akun blogger yang akan disetting kemudian Pilik Pengaturan, lihat gambar berikut :

Perhatikan Angka yang berwarna merah, itu adalah bagian-bagian yang perlu sobat setting.
1. Dasar / Basic
    • Judul ⇒ isi sesuai dengan judul blog sobat. misal : Blogspot Tutorial and SEO Blog Optimation
    • Uraian ⇒ isi sesuai dengan deskripsi blog sobat. misal : Tutorial SEO Blogger bagi pemula
    • Tambahkan blog Anda ke daftar kami? ⇒ pilih ya agar setiap posting kita selalu masuk di daftar Blogger.com
    • Biarkan mesin pencari menemukan blog Anda? ⇒ pilih ya
    • Tampilkan Editing Cepat di Blog Anda? ⇒ pilih Ya
    • Tampilkan Link Posting Email? ⇒ lebih baik pilih ya,
    • Konten Dewasa? ⇒ Pilih tidak, kalo blog anda bukan blog kontens dewasa
    • Tampilkan Mode Compose untuk semua blog Anda? ⇒ pilih Ya
    • Aktifkan transliterasi? ⇒ pilih Tidak, jika anda ingin ada button untuk mengubah biasa ke hurup hindi (India), pilih ya jika sebaliknya)
    • Klik tombol Simpan Pengaturan . Selesai

2. Publikasi / Publication
    Untuk pengaturan publikasi biarkan saja sesuai defaulnya, kecuali anda menggunakan domain berbayar
    seperti [dot]com, [dot]web[dot]id, dll) maka perlu melakukan perubahan.

3. Fotmat / Formating
    • Tampilkan ⇒ pilih angka posting yang ingin anda tampilkan. Missal : Tampilkan : 7 posting, berarti posting yang akan tampil di halaman blog sobat adalah sebanyak tujuh posting. Pilih posting (jangan hari) pada menu pulldown.
    • Format Header Tanggal ⇒ pilih model tanggal/bulan sesuai selera anda, Format tanggal/bulan ini akan selalu muncul diatas postingan kita.
    • Format tanggal Index Arsip ⇒ pilih model untuk peng-arsip-an yang anda sukai.
    • Format Timestamp ⇒ Pilih bentuk waktu sesuai selera anda.
    • Zona Waktu ⇒ Pilih zona waktu yang sesuai. Contoh untuk WIB : [GMT-+07.00]Asia/Jakarta.
    • Bahasa ⇒ Pilih bahasa yang di inginkan.
    • Tampilkan Field judul ⇒ Pilih ya atau tidakpun tidak masalah
    • Tampilkan kolom link ⇒ pilih ya, tapi seandainya pilih tidak juga tidak masalah.
    • Aktifkan perataan float ⇒ pilih ya, tapi seandainya mau pilih tidak juga tidak masalah
    • Klik tombol Simpan Pengaturan. Selesai

4. Komentar / Comments
    • Komentar ⇒ pilih tampilkan, agar artikel anda dapat di komentari oleh pengunjung
    • Siapa yang Bisa Berkomentar ? ⇒ Pilih Siapa pun - termasuk Pengguna Anonim. Ini di maksudkan agar setiap orang bisa berkomentar tidak terbatas kepada anggota blogspot saja.
    • Default Komentar untuk Posting ⇒ pilih Posting baru memiliki komentar.
    • Link balik ⇒ Pilih tampilkan. Ini dimaksudkan agar kita mengetahui apabila ada yang memasang link pada artikel kita.
    • Default Link Balik untuk Posting ⇒ pilih Posting baru Memiliki Link Balik.
    • Format Timestamp Komentar ⇒ pilih format jam yg singkat. Contoh: 6.00 PM.
    • Tampilkan komentar ? ⇒ Pilih dibawah semat entry.
    • Aktifkan moderasi komentar? ⇒ pilih Tidak (sebaiknya) agar komentar langsung muncul tanpa harus di setujui.
    • Tampilkan verifikasi kata untuk komentar? ⇒ pilih Ya. ini di maksudkan agar terhindar dari software robot dengan tujuan melakukan spam.
    • Tampilkan gambar profil dalam komentar? ⇒ pilih ya. Supaya gambar komentator yg punya id blogger, dapat menampilkan fotonya.
    • Email Pemberitahuan Komentar ⇒ isi dg alamat email anda, ini di maksudkan agar setiap ada yang berkomentar pada artikel anda, anda dapat kiriman email dari blogger.com sebagai pemberitahuan.
    • Klik tombol Simpan Pengaturan. Selesai

5. Arsipkan / Archives
    • Frekuensi Arsip ⇒ pilih Bulanan.
    • Aktifkan Halaman Posting? ⇒ pilih ya.
    • Klik tombol Simpan Pengaturan . Selesai.

6. Feed Situs
    • Izinkan Feed Blog ⇒ pilih Penuh.
    • Posting URL Pengubahan Arah Feed ⇒ di isi dengan alamat feed penggati semisal alamat feed dari feed burner, jika belum punya, di kosongkan saja.
    • Footer Feed Posting ⇒ Silahkan di isi dengan kode iklan yang anda punya, misal kode iklan dari Google adsense dsb, namun jika tidak punya, silahkan kosongkan saja.
    • Klik tombol Simpan Perubahan. Selesai.

Sampai Tahap ini berarti blog anda sudah optimal namun anda juga perlu mendaftarkan ke directory search engine lainnya dan atau ke social bookmark. Bagaimana caranya? Tunggu tutorial BP selanjutnya, yang terpenting rajin-rajinlah update.

Happy Blogging With BP

Cara Membuat Email di Gmail

Email atau elektronik mail adalah media surat menyurat secara online, email memungkinkan kita untuk berkirim surat melalui internet dengan waktu yang cepat. Dalam perkembangannya, email berkembang dari sekedar teks ke media yang bisa mengirimkan berbagai media seperti file dokumen dan gambar bahkan video. Email bisa di akses dengan jasa mail service seperti Yahoo dan Google, alamat email biasanya akan memakai tanda @ [et], sebagai contoh namakamu@yahoo.com atau namakamu@gmail.com. Dalam kesempatan ini BP akan sedikit berbagi bagaimana cara membuat akun email dengan google atau sering disebut Gmail (google mail). Berikut langkahnya.

Silakan buka www.mail.google.com kemudian pilih "Buat Akun" yang ada di sebelah kanan bawah. dan akan muncul : Isi semua kotak yang tersedia sesuai perintah dengan data yang benar, setelah yakin kemudian lanjutkan ke langkah berikutnya. Kemudian klik "Tunjukan akun saya" maka akan muncul dialog berikut : Sampai tahap ini berarti akun gmail anda sudah jadi, jika and ingin masuk ke kotak surat silakan pilih "Masukkan ke kotak masuk, saya akan mencoba buzz nanti". dan anda akan di arahkan ke kotak masuk.
Selamat sekarang anda sudah mempunyai alamat email dan dengan alamat email tersebut, anda bisa menciptakan sebuah blog di blogspot maupun blog wordpress

Cara Membuat Blog di Blogspot

Meskipun di zaman sekarang blog sudah tidak asing lagi, namun saya yakin dikalangan kita masih banyak yang bertanya-tanya tentang apa itu blog? Bagaimana cara membuat blog? Maka BP (Blogger Penyalahan) akan berbagi bagaimana cara membuat blog? dan sedikit mengulas tentang pengertian Blog.

Pengertian Blog
Web blog atau yang sering kita dengar dengan BLOG adalah situs yang lebih bersifat individual (pribadi). Blog diciptakan oleh para designer blog dan bekerja secara otomatis serta mudah untuk dioperasikan. Meskipun bagi kita-kita tidak mengetahui banyak tentang bahasa pemrograman untuk membuat sebuah website namun ini bukanlah menjadi suatu kendala atau persoalan untuk membuat sebuah blog.

Cara Membuat Blog Blogspot
Sebelum membuat blog alangkah lebih baiknya kita menyediakan sebuah akun email dan BP merekomendasikan anda memakai akun Gmail. Jika Anda belum mempunyai akun Gmail silakan daftar terlebih dahulu untuk membuat akun Gmail.

Setelah akun Gmail jadi, silakan anda buka www.blogger.com
Selanjutnya silakan ikuti langkah-langkah seperti gambar di bawah

Masukan alamat email dan password anda, kemudian akan tampil seperti gambar berikut :

Isi kotak Nama Tampilan sesuai judul blog anda, kemudian beri tanda centang pada Penerimaan Persyaratan, dan klik Lanjutkan, maka akan tampil seperti berikut :

Isikan kota "Judul Blog" sesuai dengan nama blog Anda, kemudian pilih alamat URL blog yang anda inginkan, misalnya http://bloggerpenyalahan.blogspot.com jangan lupa cek terlebih dahulu ketersediaan alamat blog anda sebelum melanjutkan. Kalo alamat blog yang anda pilih tersedia, kemudian klik Lanjutkan, dan anda akan menjumpai seperti ini :

(khusus gambar diatas atau gambar nomor 2 yang kedua adalah revisi (11 Juni 2010) karna blogger merubahnya ke tampilan seperti diatas khusus untuk milih template awal, jadi mohon maklum kalo di BP gambarnya ada yang sama (nomor 2 ada 2) Dalam tahap ini anda disuruh memilih template yang akan anda gunakan, setelah terpilih klik Lanjutkan. maka AL-HASIL....!!! SELAMAT SEKARANG ANDA SUDAH MEMPUNYAI BLOG
Enjoy Blogging with BP

Keranjang Data

About Me Blogger Penyalahan

padeBLOGgan BloggerPenyalahan, sebuah blogger tutorial dan cara optimasi SEO Blog yang dikelola oleh Blogger dari Desa Penyalahan Kecamatan Jatinegara Kabupaten Tegal Provinsi Jawa Tengah.
Sejak tahun 2004 saya mencoba mengadu nasib (merantau) di Jakarta hingga sampai saat ini, tepatnya di Ciputat Timur Kota Tangerang Selatan Provinsi Banten. Disinilah saya banyak mengenal tentang Dunia Internet, Blogging, Komputer, dan lain-lain, yang semua itu merupakan jalan rizki saya untuk menjalani kehidupan sehari-hari.

Berbekal dengan skill komputer, saya mencoba memberanikan diri untuk berbagi Jasa kepada siapa saja yang membutuhkan, seperti Jasa Pembuatan Skripsi, Jasa Pembuatan Tesis, Jasa Pembuatan Disertasi, Jasa Pembuatan Makalah, Proposal, Pekerjaan Kantor serta Jasa Kursus Private Komputer (datang ke rumah) se Wilayah Jabotabek (:D promosi niehhh...!!!)

Dengan belajar, belajar dan belajar mengenal dunia blogging, kini saatnya BP ingin mencoba berbagi seputar Tutorial Blogger dan Cara Optimasi SEO Blog dengan tutorial yang dibuat sedetil mungkin agar mudah untuk dipahami khususnya bagi para Blogger Pemula.
BP menyadari dalam penulisan tentang Tutorial Blogger dan Cara Optimasi SEO Blog jauh dari kesempurnaan, maka dari itu BP sangat mengharapkan kritik dan saran yang membangun demi perbaikan artikel-artikel Tutorial Blogger dan Cara Optimasi SEO Blog selanjutnya.

Recen Posts

popular artikel


Blog Archive

padeBLOGgan BloggerPenyalahan
Berdiri Sejak Juni 2010 dan sampai saat ini, Hari Tepat Pukul WIB,

Twitter